Powered By Blogger

Kamis, 16 Desember 2010

doa jiwa yang kembali

Winter Garden. Gladioli dan berwarna dahlia.
DOA JIWA YANG KEMBALI

Ya Allah...,berikanlah ketakwaan kepada jiwaku, sucikanlah ia, sesungguhnya Engkaulah sebaik2 Dzat yg dapat mensucikannya, Engkaulah yg menguasai dan yang menjaganya


Allah menciptakan manusia dalam keadaan sempurna, bahkan menciptakan jiwanya diatas fitrah yg lurus, namun setan kemudian datang merusak dan menyimpangkannya dari agama yg lurus. Tiadalah yg dapat menghindarkan kita dari kerusakan jiwa selain Allah swt,dg bermunajat meminta tolong dan memohon kepadaNya untuk disucikan jiwanya. Bahkan nabi muhammad saw, manusia termulia dimuka bumi ini bedoa dg doa diatas.


Tentunya kita lebih butuh kpd doa yg dimunajatkan Rosulullah kpd RabbNya, apalagi diakhir zaman ini,yg kesyirikan merajalela, kemaksiatan membludak,syahwat mata,perut dan apa yg ada dibawahnya diumbar ditambah lagi tipu daya syetan yg lihai dalam menyesatkan dan menyimpangkan jiwa manusia.



Merupakan kebaikan bila kita fahami makna doa ini lalu kita munajatkan , sehingga terhindar dari fitnah dunia akhirat , dapat kita teguk lezatnya iman dan kita dapatkan jiwa yg tidak menurut kepada syetan tapi selalu kembali kpd ar rahman.


Lengkapnya hadist ini dikeluarkan imam muslim dalam shohihnya pada kitab adz dzikr wa ad du'a wa at taubah bab at ta'awudz min asy syarri dari sahabat zaid bin arqom ra:
Dari zaid bin arqom dia brkata:saya tidak akn mengatakan kpd kalian kecuali seperti apa yg ppernah diucapkan rosulullah saw dalm doanya yg berbunyi:'ALLAHUMMA INNI A'UDZU BIKA MINAL 'AJZI WAL KASALI, WAL JUBNI WAL BUKHLI WAL HAROMI, WA'ADZABIL QOBRI , ALLAHUMMA AATI NAFSI TAQWAAHAA, WAZAKKIHA ANTA KHOIRU MAN ZAKKAHA , ANTA WALIYYUHA WAMAULAAHAA, ALLAHUMMA INNI A'UUDZU BIKA MIN 'ILMIN LAA YANFA'U WAMIN QOLBIN LAA YAKHSYA'U WAMIN NAFSIN LAA TASYBA'U WAMIN DA'WATIN LAA YUSTAJAABA LAHU" Ya Allah ya Tuhanku , aku berlindung kepadaMu dari kelemahan,kemalasan,ketakutan ,kekikiran, kepikunan, dan siksa kubur. Ya Allah ya Tuhanku , berikanlah ketakwaan kepada jiwaku , sucikanlah ia, sesungguhnya Engkaulah sebaik2 Dzat yg dapat mensucikannya , Engkaulah yg menguasai dan menjaganya. Ya Allah ya Tuhanku , sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari ilmu yg tidak berguna , hati yg tidak khusyu , diri yg tidak pernah puas, dan doa yg tidak terkabulkan."



Doa ini diawali dg memohon perlindungan kpd Allah dari enam keburukan, yaitu: kelemahan badan dari ketidakmampuan melakukan amalan sholih, seperti meninggalkan apa yg telah diwajibkan untuk dikerjkan.Dari kemalasan jiwa , dg tiadanya semangat dan kekuatan hati untuk melakukan kebaikan atau sedikitnya rasa cinta untuk melakukan kebaikan. Dari ketakutan yg mengakibatkan mundur dan menjauhkan diri dari mendapatkan sesuatu yg mulia nan diridloi dalm syariat. Dari kebakhilan , yg menjadikan tidak menuaikan apa yg seharusnya ditunaikan. Dari kerusakan akal , seperti pikun dimasa tua. Dari siksa adzab kubur , yaitu kegelapan dan kesempitan didalamnya serta dihindarkan dari sebab sebab yg mendatangkan adzab kubur.


Kemudian memohon kepada Allah untuk didatangkan dan diberikan jiwa yg penuh dg taqwa dengan dijaga dari larangan2, sesuatu yg mencelakakan serta menghancurkannya. Diberikan kewaspadaaan an kehati2an dari mengikuti hawa nafsu, melakukan kefajiran dan tindak kekejian.


Kebahagiaan dapat dicapai bila hati bersih dan suci, ini merupakan alamt selamatnya hati. Kelaziman dari permintaan taqwa adalah bersihnya hati, tiadalah yg dapat membersihkan hati kecuali yg berkuasa terhadapNya, maka kita mohonkan agar Allah SWT membersihkan hati dan menyelamatkan dari kesyirikan , keragu raguan , mencintai keburukan , dan trus menerus dalam bid'ah dan dosa dosa.


Terakhir ditutup lagi dg ber taawudz kpd Allah dari empat hal: dari ilmu yg tidak brmanfaat , yaitu ilmu yg tidak diamalkan dan disampaikan kpd manusia, ato tidak sampainya barokah ilmu kedalam hati , shg perkataan , perbuatan dan akhlaknya masih tercela ato disibukkan dg ilmu dunia yg tdk dibutuhkan oleh agama ini.
muga bermanfaat........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar